Kamis, 23 Februari 2012

Peluang yang Menggiurkan dari Bisnis Baju Muslim Anak


Selain bisnis kuliner yang menjadi kebutuhan primer, bisnis pakaian cukup menggiurkan di tahun 2012 ini. Fashion terus berkembang dari waktu ke waktu. Setiap saat selalu bermunculan mode-mode terbaru dan setiap orang ingin selalu mengikuti trend untuk mengubah penampilannya. Baju muslim anak merupakan bisnis yang cukup pesat perkembangannya jika dibandingkan dengan baju dewasa. Anak-anak selalu tumbuh dengan cepat. Setiap hari ada saja anak yang lahir dan sudah pasti ia membutuhkan pakaian.
Baju muslim anak selalu laris ketika bulan puasa dan menjelang lebaran, sudah menjadi kewajiban bagi anak-anak untuk memakai baju baru ketika berlebaran. Sebagai orang tua, tentu kita ingin sekali membahagiakan anak dan akan berusaha agar anak kita mempunyai baju yang baru sama seperti temannya yang lain. Baju muslim anak biasanya dibuat untuk usia 2 s/d 12 tahun dan di klasifikasi menurut usia, jenis kelamin dan aktifitasnya.
Baju muslim anak dirancang berdasarkan konsep agama Islam. Salah satu aturan yang dipakai adalah tertutupnya aurat. Untuk anak perempuan dalam berpakaian disarankan untuk menutupi semua anggota tubuh kecuali telapak tangan dan wajah sedangkan untuk laki-laki, wilayah yang harus ditutup adalah antara pusar dan lutut. Orang tua mana yang tidak ingin anaknya menjadi anak yang sholeh dan sholehah oleh karena itu dengan memakai pakaian muslim, dapat membiasakan anak untuk berbuasana muslim tanpa paksaan. Salah satu strateginya yaitu dengan memberikan busana muslim yang lucu dan menarik sehingga anak tertarik untuk memakainya.
Saya masih ingat ketika masih kecil (sekitar tahun 80 an), maju muslimah yang kami pakai hanyalah berbahan katun polos, kemudian pinggirannya di beri renda atau bahan katun yang sama yang telah dirimpel-rimpel dan untuk modelnya pun selalu seperti baju kurung yang ada sakunya di depan. Setiap lebaran pun kami memakai baju yang hampir sama dengan lebaran sebelumnya, mungkin warnanya saja yang bebeda supaya berbeda dengan baju yang sebelumnya. Seiring dengan perkembangan zaman, mode baju muslim anak pun berangsur-angsur membuat perubahan dengan kreasi yang lebih berani dan kreatif.
Salah satu perusahaan baju muslim anak yang sukses adalah Dannis Collection yang dirintis oleh Ibu Tati Hartati sejak tahun 1998 di Surabaya. Awalnya ibu tati hanya memproduksi 50 potong pakaian anak dengan modal Rp. 1.000.000,- dan ternyata hasil kreasinya diterima pasar. Sehingga ia pun semakin semangat dan membuat branded terhadap hasil karya dengan nama Dannis yang berarti “Dunia Akhirat Nanti Insya Alla selamat”. Nama ini diambil dari nama tokoh di serial drama yang di tayangkan di televisi dan nama dannis dapat digunakan oleh anak perempuan maupun laki-laki. Setelah dilakukan survey dan uji coba, baju dannis lebih terkenal untuk baju muslim anak dan segmen marketnya untuk kelas menengah ke atas.
Doc: Dannis Collection
 
Dannis selalu membuat model baju dengan mode yang mutakhir dan trend dengan mengikuti mode di televisi, majalah wanita, hingga survey ke berbagai kota. Alhasil produk yang dihasilkan perusahaan yang berlokasi di Surabaya ini, menampilkan desain dan paduan warna yang menarik . Dengan menggunakan kain katun yang berkualitas dipadu dengan motif kotak-kotak atau pun bunga-bunga sehingga membuat anak modis dan tampil percaya diri. Dengan pemakaian bahan katun, sangat lah cocok untuk daerah tropis yang cenderung berhawa panas, sehingga membuat anak nyaman dan bebas untuk beraktifitas maupun di luar ruangan.
                Saat ini dannis sudah mampu memproduksi 35.000 potong pakaian dengan omzet lebih dari 2 milyar rupiah/ bulannya. Ibu tati memperkerjakan 1.000 orang karyawan dan melibatkan 500 agen yang tersebar di kota-kota besar dengan menerapkan konsep kemitraan, sehingga ia tidak perlu lagi untuk membuat gerai karena dengan konsep ini jauh lebih efektif dan efisien.
Dari uraian diatas dapat disimpulkan tahap-tahap yang dapat dilakukan untuk sukses dalam usaha:
  1. Branded
Hal ini sangat penting dilakukan jika produk sudah dilempar kepasaran, apalagi jika produk tersebut diterima oleh pangsa pasar. Dengan adanya Merek, memudahkan konsumen mengenal produk kita. Dalam usaha fashion sangat mudah sekali terjadi pemalsuan produk, banyak yang meniru suatu produk jika produk tersebut laku di pasaran, jadi merek meripakan komponen yang sangat penting.
  1. Tentukan target market
Target market harus jelas dan sesuai, semakin spesifik target yang dituju semakin besar peluang keberhasilan.
  1. Inovatif dan mengikuti trend
Agar selalu exist, selalu mengikuti perkembangan mode dan terus berinovasi untuk menciptakan desain-desain yang kreatif dan berbeda dengan yang ada di pasaran.
  1. Pemasaran melalui kemitraan
Dengan menggunakan konsep kemitraan memudahkan pemasaran sehingga hal ini jauh lebih efisien dan efektif. Sistem ini juga mengharapkan pasar akan lebih terbuka karena produklah yang aktif mendatangi konsumen.

Tidak hanya sebatas pakaian muslim anak, peluang bisnis lain untuk anak-anak adalah “Relligius Attribute”, yang tak lain adalah mukena, jilbab/kerudung, sajadah. Saat ini banyak kita temui kerudung anak yang menarik dan lucu yang menyerupai bunga, kupu-kupu, ayam, lebah, dan berbagai jenis hewan lainnya. 
Doc: refanes.wordpress.com

Doc:Galleryofalmas.indonetwork.co.id
Begitu juga dengan perlengkapan sholat, mungkin ini bisa menjadi suatu hadiah yang diberikan kepada anak untuk memotivasi mereka agar mau belajar shalat. Sajadah tersebut bisa terbuat dari kain flannel, katun, tenun, yang berbahan Dacron sehingga empuk . dengan desain yang unik, lucu warna yang cerah dan dapat dilipat sehingga mudah untuk dibawa kemana-mana. 

Oleh karena itu prospek untuk berbisnis busana muslim anak cukup menggiurkan, perkembangannya sangat cepat jika dibandingkan dengan bisnis yang lain. Bisnis ini sangat cocok untuk usaha kecil menengah yang baru mulai merintis usaha. Selain modal yang tidak terlalu besar, marketnya juga luas dan selalu berkembang.



Ditulis oleh Sariati (Sari Jenaf) sebagai tugas matakuliah Research Methodology, S2 Creative & Media Enterprise IKJ - IDS

Sumber:
karir-up.com

1 komentar: